Kamis 05 Sep 2013 16:00 WIB

Azarenka Sudahi Perlawanan Hantuchova

Victoria Azarenka
Foto: AP/Mike Groll
Victoria Azarenka

REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK -- Unggulan kedua Victoria Azarenka mengalahkan pemain dari Slowakia, Daniela Hantuchova, 6-2 6-3 pada Rabu (4/9) waktu setempat. Azarenka memastikan maju ke babak semifinal AS Terbuka lawan petenis dari Italia Flavia Pennetta.

Azarenka, petenis Belarusia finalis di Flushing Meadows tahun lalu, berhasil mengatasi lawannya setelah mematikan servis Hantuchova dan melancarkan pukulan backhand keras untuk memimpin 5-2 pada set pertama.

Hantuchova, pemain peringkat 48 dunia, melakukan determinasi dengan ketat pada awal set kedua. Dia kemudian berhasil melancarkan servis untuk memimpin 2-0.

Tapi, Azarenka dengan cepat membalas perlakuan lawannya dari Slowakia itu yang melakukan serentetan kesalahan fatal yang menguntungkan lawannya.

Azarenka mengamankan tiga break point pada game kelima. Sedangkan, Hantuchova membuat kesalahan ganda dua kali sehingga lawannya memimpin 3-2.

Petenis dari Belarusia itu berjuang keras memperbaiki penampilannya terutama ketika melancarkan servis.

Hantuchova sempat berada di atas angin. Tapi, ia melakukan dua kesalahan lainnya sehingga Azarenka meraih poin demi poin untuk memenangi set kedua.

sumber : Antara/Reuters
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement