Senin 19 May 2014 11:46 WIB

Tommy Sumbang Poin Pertama

Tommy Sugiarto
Foto: AP/Joseph Nair
Tommy Sugiarto

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tim Thomas Indonesia melakoni laga perdana melawan Singapura pada perhelatan Thomas Cup 2014 di Stadion Siri Port, New Delhi, India, pada hari ini. Di pertandingan pertama, Indonesia menurunkan Tommy Sugiarto yang saat ini berada di peringkat 5 dunia dan Singapura menurunkan Zi Liang Derek Wong, peringkat 41 dunia.

Seperti diperkirakan, Derek memberikan perlawanan ketat saat melawan Tommy. Pada gim pertama, Tommy menang mudah 21-11. Namun di gim kedua, Derek mengubah strategi dengan lebih menyerang pertahanan dan tidak meladeni rally yang dimainkan Tommy.

Pukulan smash Derek juga cukup ampuh untuk menembus pertahanan Tommy. Derek unggul 10-11, 12-13, 15-16, 17-19 dan memenangkan gim kedua dengan 17-21. Di gim ketiga, Tommy berupaya untuk lebih menyerang Derek.

Derek pun kerap melakukan kesalahan seperti net yang menyangkut di net dan pukulan yang terlalu melebar. Tommy unggul 11-10, 17-12, 19-13 dan mengakhiri pertandingan dengan 21-15. Tommy pun memberikan keunggulan sementara untuk Indonesia 1-0 terhadap Singapura.

Saat ini, pertandingan kedua sedang dimainkan antara ganda nomor 1 dunia, Hendra Setiawan, Mohammad Ahsan melawan Danny Chrisnanta/Chayut Triyachat.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement