Rabu 27 Aug 2014 12:48 WIB

Serena Williams Tumbangkan Townsend

Serena Williams
Foto: AP/Daniel Ochoa de Olza
Serena Williams

REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK -- Serena Williams mengawali usahanya untuk mendapatkan gelar juara ketiga berurutan di AS Terbuka, ketika Selasa menang 6-3 6-1 atas rekan senegaranya dari Amerika, Taylor Townsend yang berusia 18 tahun, Selasa (27/8).

Williams, juga meraih gelar Grand Slam ke-18 dalam karirnya, tampil terlalu kuat dan amat berpengalaman bagi Townsend, juara tunggal putri dan ganda junior Australia Terbuka 2012.

"Taylor amat berbakat, ia tampil amat bagus," kata Williams mengomentari lawannya yang kidal dan melakukan pukulan servis keras, dalam wawancara di tepi lapangan. "Ia memiliki masa depan cerah," katanya.

Williams, yang memperbaiki rekor laga pembuka AS Terbuka menjadi 73-9, selanjutnya akan berhadapan dengan peringkat 81 dunia Vania King, setelah pemain dari Amerika itu berjuang keras untuk menorehkan angka kemenangan 6-3 3-6 6-3 atas mantan juara Prancis Terbuka Francesca Schiavone dari Italia.

Margaret Court (24), Steffi Graf (22) dan Helen Wills Moody (19) memimpin daftar pemain putri lainnya yang mengincar gelar juara tunggal putri dalam turnamen akhir Grand Slam tahun ini.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement