Kamis 04 Sep 2014 11:02 WIB

Petenis Ini Jawab Penantian 96 Tahun Jepang di AS Terbuka

Red: Citra Listya Rini
Kei Nishikori
Foto: EPA/JASON SZENES
Kei Nishikori

REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK  --  Kei Nishikori menjadi petenis pertama Jepang hampir dalam satu dekade ini yang maju ke semi final turnamen tenis AS Terbuka. Nishikori menang dalam pertandingan maraton 3-6, 7-5, 7-6 (9/7), 6-7 (5/7), 6-4 atas Stan Wawrinka, Rabu (3/9).

Nishikori, berusia 24 tahun dan unggulan ke-10, memenangi pertandingan alot itu dalam waktu empat jam 15 menit. Ini merupakan laga maratonnya yang kedua setelah sebelumnya harus bermain selama empat jam 19 menit untuk menundukkan Milos Raonic pada putaran sebelumnya.

Nishikori selanjutnya akan berhadapan melawan pemain nomor satu dunia Novak Djokovic atau Andy Murray, keduanya mantan juara. Prestasi Nishikori ini menjawab penantian 96 tahun Jepang di AS Terbuka. 

Ichiya Kumagae merupakan pemain Jepang terakhir yang maju ke semi final Amerika Serikat  Terbuka pada 1918.