REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dua ganda campuran unggulan pelatnas Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Praveen Jordan/Debby Susanto dan Riky Widianto/Richi Puspita Dili tersingkir pada putaran kedua turnamen Vietnam Terbuka 2015.
"Penampilan kedua pasangan itu memang dibawah penampilan mereka biasanya sehingga banyak mematikan bola sendiri," kata pelatih ganda campuran PBSI Nova Widianto dalam pesan singkat yang diterima Antara di Jakarta, Kamis (27/8) malam.
Praveen/Debby yang merupakan pasangan unggulan kedua di Vietnam Terbuka kalah dari pasangan Malaysia Peng Soon Chan/Liu Ying Goh dalam pertandingan selama 34 menit dengan skor 16-21, 12-21.
Sementara, pasangan Riky/Richi sebagai pasangan unggulan pertama dipaksa menyerah oleh ganda campuran Thailand Bodin Issara/Savitree Amitrapai 17-21, 17-21 selama 38 menit pertandingan.
Nova mengatakan kedua pasangan pelatnas itu tidak mampu menampilkan permainan sebagaimana biasanya dan banyak tertekan dari permainan lawan mereka.
Ganda campuran lain Indonesia Ronald Alexander/Melati Daeva Oktaviani kalah dari sesama pasangan Indonesia Markis Kido/Pia Zebadiah Bernadeth 20-22, 18-21 selama 40 menit pertandingan.
Selain Kido/Pia, tiga pasangan campuran lain Indonesia berhasil melangkah ke putaran perempat final Vietnam yaitu Hafiz Faisal/Shella Devi Aulia, Alfian Eko Prasetya/Annisa Saufika, dan Andrei Adistia/Vita Marissa.
Hafiz/Shella menang dari pasangan Singapura Kean Hean Loh/Yi Ling Elaine Chua 21-19, 21-15. Alfian/Annisa unggul dari ganda campuran India Arun Vishnu/Aparna Balan 21-9, 22-20.
Kemudian, Andrei/Vita menang dari ganda campuran Tiongkok Wang Sijie/Ou Dongni 21-13, 19-21, 21-19 selama 47 menit pertandingan.