Kamis 14 Apr 2016 20:37 WIB

Tontowi/Liliyana Menang Mudah, Praveen/Debby Ketat

Pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir yang memenangkan turnamen Malaysia Open Super Series Premier 2016
Foto: PBSI
Pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir yang memenangkan turnamen Malaysia Open Super Series Premier 2016

REPUBLIKA.CO.ID, SINGAPURA -- Dua pasangan ganda campuran Indonesia lolos ke babak perempat final turnamen Singapore Open Super Series 2016. Namun kedua pasangan menghadapi lawan-lawannya di babak kedua dengan situasi yang berbeda.

Unggulan dua Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir menang mudah melawan pasangan dari Korea Selatan, Lee Yong Dae/Lee So Hee dengan 21-17 dan 21-12. Di babak perempat final, juara Malaysia Open Super Series Premier 2016 ini akan melawan pasangan suami istri dari Inggris, Chris Adcock/Gabrielle Adcock.

Sedangkan unggulan lima yang juga juara All England 2016, Praveen Jordan/Debby Susanto menjalani pertandingan yang ketat melawan Yoo Yeon Seong/Chang Ye Na. Pada gim pertama didominasi Yoo/Chang dengan 17-21.

Praveen/Debby berupaya keluar dari tekanan dan berbalik menyerang lawan. Praveen/Debby sempat unggul 4-1 dan 6-4. Namun Yoo/Chang menyamakan kedudukan menjadi 6-6 dan berbalik unggul 7-11. Usai jeda, Praveen/Debby mencuri enam angka beruntun dan kembali unggul 13-11 dan 16-13. Yoo/Chang kembali mencuri lima angka beruntun menjadi 16-18. Praveen/Debby juga mencuri lima poin, 21-18.

Pada gim yang menentukan, perolehan angka kedua pasangan berlangsung sangat ketat. Yoo/Chang yang kerap unggul satu hingga dua angka kembali disamakan Praveen/Debby. Hingga Yoo/Chang meraih match point terlebih dahulu dengan 16-20. Namun dengan mental juara, Praveen/Debby meraih enam angka beruntun dan berbalik memenangkan pertandingan dengan 22-20.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement