REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Hujan deras menunda dilangsungkannya hari kedua Prancis Terbuka 2016 di Paris, Senin (23/5). Panitia penyelenggara mengumumkan tidak akan ada pertandingan yang dimulai sebelum pukul 11.30 waktu setempat.
Setelah hari pembukaan diganggu masalah cuaca pada Ahad (22/5), ketika hanya sepuluh pertandingan yang dapat diselesaikan.
Sebanyak 66 pertandingan kategori tunggal dijadwalkan dimainkan pada Senin. Juara bertahan kategori putra Stan Wawrinka akan tampil pertama di Lapangan Philippe Chatrier melawan Lukas Rosol asal Republik Ceska.
Ramalan cuaca memprediksi bahwa hujan deras akan mereda pada sore hari. Sisa pekan ini terlihat lebih pasti, menurut ramalan cuaca, meski hujan ringan dan petir kelihatannya akan menghiasi ibukota Prancis pada akhir pekan.