REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Loncatan prestasi berhasil diraih pasangan muda Indonesia di ganda putra yaitu Kevin Sanjaya Sukamuljo/Gideon Marcus Fernaldi. Selain masuk peringkat 10 besar dunia, Kevin/Gideon juga kini berperingkat 2 dunia dalam rilis peringkat terbaru Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) per tanggal 22 Desember 2016.
"Wow world rank no 2 this week.. I hope next year can be better (Wow peringkat dunia nomor 2 pekan ini. Aku berharap tahun depan bisa lebih baik lagi)," kata Kevin Sanjaya dalam akun Instagram pribadinya, Kamis (22/12). Status Kevin ini disukai 3.925 orang dan dikomentari 250 orang.
Berdasarkan rilis peringkat terbaru BWF, terdapat dua pasangan ganda putra Indonesia yang masuk dalam 10 besar dunia. Selain Kevin/Gideon yang naik 2 peringkat menjadi 2 dunia saat ini, juga ada pasangan Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi yang menempati peringkat 7 dunia, naik 1 peringkat.
Peringkat 1 dunia di ganda putra ditempati pasangan Malaysia yang baru saja menjadi juara dalam turnamen Dubai Super Series Finals 2016, Goh V Shem/Tan Wee Kiong. Sedangkan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan terlempar menjadi peringkat 11 dunia saat ini.
Sedangkan di ganda campuran, dua pasangan Indonesia masing-masing turun 1 peringkat pekan ini. Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir menjadi peringkat 3 dunia dan Praveen Jordan/Debby Susanto berperingkat 5 dunia. Peringkat 1 dunia di ganda campuran ditempati pasangan muda Cina, Zheng Siwei/Chen Qingchen.