REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA – Salah satu pemain nasional yang ikut meramaikan Djarum Superliga Badminton 2017 adalah pemain spesialis ganda putra, Kevin Sanjaya Sukamuljo. Kevin bersama pasangannya, Marcus Gideon Fernaldi, kini menempati peringkat 5 dunia dalam daftar BWF per 1 Februari 2017.
Selama Januari 2017, Kevin dan Gideon tidak mengikuti satu turnamen pun untuk mempersiapkan diri dalam meraih hasil yang maksimal di turnamen All England 2017 yang merupakan salah satu turnamen kelas Super Series Premier.
Kevin mengakui persiapannya tidak terganggu dengan mengikuti Djarum Superliga Badminton 2017. Karena ia menjadikan turnamen ini sebagai pemanasan menjelang All England pada bulan depan.
“Pastinya tersita (waktu persiapannya). Tapi saya sudah persiapan dari Januari khusus untuk All England. Ya Superliga ini untuk pemanasan saja sih,” kata Kevin yang ditemui usai jumpa pers di Hotel Ciputra World Surabaya, Sabtu (18/2).
Menurutnya turnamen Djarum Superliga ini sangat bagus karena para pemain junior juga bisa belajar dengan berpasangan atau saat melawan pemain bintang sekelas Lee Yong Dae. Kevin sendiri membela klub PB Djarum dan bisa saja bertemu dengan Lee Yong Dae yang membela Musica Champion di babak semifinal atau final.
Pasalnya PB Djarum dan Musica Champion tidak berada di grup yang sama. Musica Champion berada di Grup A, sedangkan PB Djarum ada di Grup B. Dua tim ini hanya bisa bertemu jika lolos ke babak semifinal atau final.
Kevin mengatakan tidak ada lawan yang dinanti di turnamen ini. Kekuatan setiap tim, lanjutnya, juga merata dan bagus. Ia hanya ingin fokus untuk selalu menyumbang poin kemenangan untuk PB Djarum di Superliga ini.
“Sejauh ini persiapan saya cukup bagus. Saya sudah latihan lebih dari biasanya. Tinggal lihat nanti di sana bagaimana,” ujarnya.
Saat ditanya apakah sudah ada strategi dari tim PB Djarum akan dipasangkan dengan siapa di babak grup, ia mengatakan belum mengetahuinya. Namun ia siap jika dipasangkan dengan siapapun untuk meraih kemenangan. “Saya belum tahu nanti dipasangkan dengan siapa. Tapi harus siap saja,” tegasnya.