REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Petinju Chris John menjalani latihan fisik di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (31/10). Chris John yang dijuluki "The Dragon" setelah dianugerahi "WBA Fighter of the Decade" akan mempertahankan gelar Juara Dunia Kelas Bulu WBA yang ke-17, menghadapi petinju Thailand Chonlatarn Piriyapinyo di Marina Bay Sands Singapura pada tanggal 9 November 2012.