Rabu 15 Feb 2017 13:21 WIB

India Luncurkan 104 Satelit dalam Satu Misi

Rep: Puti Almas/ Red: Ani Nursalikah
Ilustrasi - Peluncuran satelit India.
Foto: ibnlive.in.com
Ilustrasi - Peluncuran satelit India.

REPUBLIKA.CO.ID, NEW DELHI -- India meluncurkan 104 satelit dalam satu misi, Rabu (15/2). Ini adalah rekor pertama di dunia setelah terakhir kalinya 37 satelit diluncurkan Rusia pada 2014.

Peluncuran berlangsung dari pusat ruang angkasa Sihakota, India Timur. Sebanyak 104 satelit kecil itu terdiri dari kepemilikan banyak negara asing, diantaranya adalah Amerika Serikat (AS), Swiss, Belanda, dan Kazakhstan.

Pengamat mengatakan peluncuran satelit ini menjadi tanda India mulai unggul dalam pasar ruang angkasa. Satelit yang negara itu miliki memiliki jenis kartografi dan diharapkan dapat memantau wilayah kompetisi di Pakistan dan Cina.

Pemerintah India telah meningkatkan anggaran untuk program luar angkasa 2017. Negara di Asia Selatan itu juga mengumumkan rencana mengirim misi ke Planet Venus.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement