Ahad 19 Feb 2017 10:36 WIB

Timnas Putri Ditargetkan Lolos Semifinal Piala AFF U-15

Rep: Bambang Noroyono / Red: Israr Itah
Papat Yunisal
Foto: PSSI.org
Papat Yunisal

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PSSI menargetkan skuat timnas putri U-15 lolos ke babak semifinal Piala AFF U-15 2017. Ketua Komite Sepak Bola Perempuan PSSI Papat Yunisal mengatakan, timnas putri junior siap malakoni debutnya tahun ini.

Papat mengatakan, meski sampai hari ini kepelatihan timnas putri belum terbentuk, namun bulan depan semua persiapan menuju Piala AFF U-15 harus sudah dimulai. "Timnas Perempuan Indonesia U-15 akan memulai persiapan Maret nanti. Kita ingin yang terbaik, dan semoga lolos ke babak semifinal," kata dia, lewat laman PSSI pada Sabtu (18/2).

Piala AFF Putri U-15 tahun ini mengambil tempat di Viantiane, Laos sebagai tuan rumah. Turnamen akan dimulai selama dua pekan. Kick-off perdana dimulai pada 8 Mei. Babak final akan digelar pada 20 Mei. Ada 10 negara di Asia Tenggara yang bakal ambil bagian dalam kejuaran sepak bola terbesar di ASEAN tersebut.

Dari hasil pengundian pada Sabtu (18/2), skuat Garuda Putri U-15 berada di Grup B bersama Filipina Singapura, Kamboja, dan Timor Leste. Sedangkan di Grup A, selain Laos sebagai tuan rumah, ada Malaysia, Myanmar, Vietnam, dan Thailand.

Sebetulnya, Piala AFF Putri U-15 tahun ini merupakan turnamen pengganti. Sebab, semestinya turnamen tersebut tak ada tahun ini. Kejuaran itu sebagai pengganti Piala AFF Putri 2017. Tapi, menurut PSSI, Dewan AFF mengumumkan, kejuaraan timnas perempuan senior di negera-negara kawasan tersebut tahun ini dibatalkan.

 

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement