REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Kepala Dinas Bina Marga Provinsi Jawa Barat M Guntoro mengatakan proses perbaikan jalan raya penghubung Kuningan-Cikijing akan dimulai. Jalan di Desa Kawah Manuk, Kecamatan Darma, Kabupaten Kuningan ini ambles pada Jumat (17/2) sepanjang kurang lebih 20 meter.
Guntoro mengatakan proses perbaikan jalan tersebut menjadi kewenang pemerintah pusat. Pasalnya jalur tersebut resmi menjadi jalan nasional sejak tahun lalu. Ditargetkan perbaikan rampunh sebelum Lebaran pada Juni mendatang.
"Rencananya ditanganinya besok sudah mulai. Di pusat direncana dulu. Katanya targetnya sih sebelum lebaran beres. Saya tanya ke satkernya," kata Guntoro kepada wartawan di Gedung Sate, Jalan Diponegoro, Kota Bandung, Senin (20/2).
Guntoro menyebutkan jalan ini juga merupakan salah satu jalur utama. Sehingga diharapkan sebelum Lebaran sudah bisa kembali digunakan agar tidak menghambat akses warga. Pada dasarnya, jalan ini dikatakan dia bukan jalur yang rawan rusak karena bencana. Namun hujan yang terus turun menyebabkan pergerakan tanah.
"Itu bukan jalan yang rawan longsor sebenarnya. Memang ada penurunan pergerakan tanah jadilah ada rongga di tanah jadi bergeser," ujarnya.
Sementara itu Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan mengatakan pihaknya terus berkoordinasi dengan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kemenpupera) yang ditangani oleh Balai Besar Pengelola Jalan Nasional (BBPJN) VI. Agar perbaikan bisa segera dilakukan dan rampung secepatnya.
"Sedang dikoordinasikan agar sesegera mungkin diperbaiki. Jalan ini memang tahun kemarin sudah jadi jalan nasional," kata Heryawan.
Akibat bencana ini, akses di sekitarnya lumpuh total baik untuk kendaraan roda dua dan roda empat. Arus lalu lintas kendaraan pun dialihkan dari Kuningan menuju Cikijing ataupun sebaliknya dialihkan melalui jalur alternatif, yaitu ke Desa Karanganyar Darma-Desa Parung-Cidulang-Cikijing. Jalur alternatif lainnya melalui Desa Jagara-Desa Sakerta Timur-Desa Sakerta Barat-Desa Sukarasa, kemudian keluar Desa Cipasung atau sebaliknya.