Sabtu 25 Feb 2017 21:45 WIB

Sutradara Asing Peraih Nominasi Oscar Kecam Fanatisme di AS

Red: Yudha Manggala P Putra
Piala Oscar.
Foto: Reuters
Piala Oscar.

REPUBLIKA.CO.ID, BEVERLY HILLS -- Para sutradara peraih lima nominasi Oscar untuk film berbahasa asing terbaik pada Jumat mengecam apa yang mereka sebut "iklim fanatisme dan nasionalisme" di Amerika Serikat (AS) dan di sejumlah tempat lain.

Para sutradara yang berasal dari Iran, Swedia, Jerman, Denmark dan Australia itu mendedikasikan Academy Award mereka bagi persatuan dan kebebasan berekspresi.

Mereka menyampaikan hal itu dalam sebuah pernyataan bersama saat ratusan orang menghadiri sebuah aksi protes pada malam jelang penghargaan Oscar. Aksi protes itu diselenggarakan oleh salah satu lembaga bakat terbesar Hollywood untuk mendukung kebebasan berekspresi dan kesatuan.

Pernyataan dan aksi protes dari para pelaku bisnis pertunjukkan di Beverly Hills itu digelar pasca keputusan Presiden AS Donald Trump untuk memperketat perjalanan warga asing ke Amerika Serikat, dan pidato berapi-api oleh selebriti di acara-acara penghargaan dan pawai selama berbulan-bulan.