Selasa 28 Feb 2017 15:09 WIB

Persiapan Ciletuh Jadi Geopark Global Hampir Rampung

Geopark Ciletuh
Foto: Google
Geopark Ciletuh

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Pemprov Jabar, siap menjadikan Ciletuh sebagai Unesco Global Geopark. Menurut Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan, Pemprov Jabar telah hampir rampung memenuhi persyaratan Unesco untuk menjadikan Geopark Ciletuh sebagai Geopark Internasional.      

"Salah satu persyaratan yang telah kami lakukan adalah telah menandatangani MoU dengan berbagai pihak," ujar Heryawan yang akrab disapa Aher kepada wartawan, Senin petang (28/2).

Menurut Aher, MoU tersebut merupakan salah satu yang dipersyaratkan Unesco untuk menjadikan Geopark Ciletuh sebagai Geopark Internasional. Kerja sama itu pun, merupakan kemajuan yang cukup positif dalam pengembangan Geopark Ciletuh.

"Kerja sama tersebut, melibatkan banyak pihak seperti PT Telkom, PLN, Pengusaha Hotel, Asita, pengusaha transportasi, akademisi dan lainnya. Alhamdulillah semakin lengkap," katanya.

Sebelumnya, kata dia, Pemprov Jabar pun telah menjalin kerja sama  dengan Pemkab Sukabumi sebagai sesama pemerintah dan dengan Biofarma. Kemudian, dengan akademisi Unpad pun kerja sama telah terjalin.  "Nanti ke depannya, kerja sama dengan akademisi diperluas karena kita memerlukan bidang akademik untuk secara bersama dalam bingkai keilmuan mengelola geopark secara terarah," katanya.

Menurut Aher, Pemprov Jabar pun telah melakukan MoU dengan sesama Geopak. Khususnya, yang sudah memiliki kualifikasi Internasional di Indonesia.

Yakni, Geopark Gunung Batur di Bali dan Gunung Sewu di Yogjakarta. Dengan kerja sama tersebut, maka semakin jelas, Geopark Ciletuh di dorong oleh Geopark yang sudah ada sebagai calon geopark baru. "Kemudian kita tanda tangan dengan berbagai pihak...Tadi sudah dilakukan," kata dia.

Dengan adanya Mou dengan berbagai pihak tersebut tentunya persyaratan untuk menjadikan Geopark Ciletuh sebagai geopark internasional menjadi lebih lengkap. Ini, untuk menghadapi aksesor tim penilai dari Unesco yang akan datang pada April atau Mei.

"Kami sudah dalam posisi siap dengan persyaratan yang ada untuk menjadi Unesco Global Geopark. Katakanlah, 2017 desember lolos, maka kita akan memiliki geopark baru bertaraf internasional," kata Aher seraya mengatakan, Ciletuh bisa berganti nama Ciletuh Pelabuhan Ratu Global Geopark. 

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement