REPUBLIKA.CO.ID, PADANG – Gubernur Sumatra Barat (Sumbar) Irwan Prayitno akan meramaikan bangku penonton di Stadion Gelora Haji Agus Salim Padang, nanti malam, Kamis (2/3). Irwan akan memberikan dukungan buat Kabau Sirah yang akan menjamu Arema FC untuk leg pertama babak semifinal Piala Presiden 2017.
"@semenpadangFCID @nilmaizar insyallah saya hadir menonton langsung di stadion semoga tidak ada halangan," kata Irwan, melalui akun twitter pribadinya @irwanprayitno, dikutip dari laman resmi Semen Padang. Irwan sendiri memang selalu mendukung klub Sumatera Barat untuk berprestasi di kancah nasional.
Ketika Semen Padang masuk final Piala Jenderal Sudirman tahun lalu, Irwan atas nama pemerintah Sumbar juga membiayai suporter Semen Padang yang berangkat ke Jakarta dengan sejumlah bus. "Jaga asa dan semangat. #pandekaminang," tulis Irwan.
Rencana dukungan yang akan diberikan oleh gubernur Sumbar disambut baik oleh pelatih Semen Padang Nil Maizar. Juga melalui jejaring sosial media twitter pribadinya @nilmaizar, bekas pelatih timnas Indonesia itu menyampaikan ucapan terima kasih. "@irwanprayitno @semenpadangFCID siap, terima kasih pak," ucap Nil.