Selasa 07 Mar 2017 09:38 WIB

Milito Berharap Icardi Terus Buktikan Diri

Rep: Febrian Fachri/ Red: Israr Itah
Striker Inter Milan Mauro Icardi.
Foto: EPA/Emilio Andreoli
Striker Inter Milan Mauro Icardi.

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Mantan penyerang Inter Milan Diego Milito memberikan dukungan buat juniornya yang juga kompatriotnya asal Argentina Mauro Icardi. Menurut Milito, striker 24 tahun tersebut bisa menjadi pemain besar dengan catatan harus terus membuktikan diri bersama I Nerazzurri. 

"Mauro (Icardi) harus buktikan diri bahwa dia adalah striker besar," kata Milito kepada Rai, dikutip dari Football Italia, Selasa (7/3).

Milito menyiratkan agar Icardi tak sekadar mencetak banyak gol buat Inter. Mengenai ketajaman, bekas striker Sampdoria tersebut sudah membuktikannya sejak didatangkan ke Giuseppe Meazza. 

Tapi, Icardi diharapkan menginspirasi kemenangan yang berujung dengan gelar juara buat La Beneamata dengan sosoknya sebagai kapten tim. Sejauh ini Icardi masih nihil gelar dengan Inter. Icardi hanya mendapatkan penghargaan individu sekali sebagai top skorer Serie A. 

Namun pahlawan Inter dalam merebut treble winners pada 2010 itu tetap optimistis Icardi bisa mencapai level tersebut. 

"Ia masih muda. Ia sudah melaksanakan tugas dengan baik," ujar Milito.

Milito juga optimistis dengan peluang Inter untuk kembali menjadi tim yang disegani. Saat ini, kata dia, Inter merupakan tim muda yang akan terus berkembang.

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement