REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurjaman, mengatakan, catatan positif selama bermain di stadion Pakansari pada musim lalu, membantu mereka untuk tetap optimistis merebut juara tiga Piala Presiden 2017. Tim berjuluk Maung Bandung ini akan menghadapi Semen Padang pada perebutan tempat ketiga Piala Presiden 2017 di stadion Pekansari, Bogor, Sabtu (11/3).
"Beberapa kali kita main di Pakansari hasilnya positif.Semoga menambah kepercayaan diri dan merebut juara tiga," kata Djajang, dikutip dari laman resmi Persib, Jumat (10/3). Dua kali bermain di Pakansari pada ajang TSC 2016, Maung Bandung selalu menang dengan mencatat clean sheet. Mereka menang 2-0 atas Barito Putera dan menang 3-0 atas tuan rumah PS TNI.
Baca juga, Persib tanpa Erick Weeks Hadapi Semen Padang Besok.
Pelatih berusia 52 tahun ini menegaskan, pertandingan terakhir mereka pada ajang Piala Presiden besok sangat penting. Djadjang tak ingin pulang dengan tangan hampa. Ia juga berharap, kemenangan besok bisa menebus kekecewaan Kim Jeffrey Kuarniawan dan kawan-kawan setelah gagal di semifinal. Persib kalah adu penalti melawan Pusamania Borneo FC di Stadion Jalak Harupat, Soreang, Bandung.
Pada laga besok, Djadjang membawa 20 pemain yang telah disiapkannya untuk menghadapi Semen Padang. Namun, tiga pemain Persib tidak akan dibawa ke Pakansari. Mereka di antaranya Sergio van Djik, Erick Weeks Lewis, dan Sugianto. Sergio dan Erick dilaporkan tengah dalam masa pemulihan cedera. Sedangkan Sugianto sudah sejak pekan lalu tidak ikut latihan.
Berikut skuat 20 pemain Persib untuk laga melawan Semen Padang:
- Penjaga gawang: I Made Wirawan, M. Natsir, Imam Arief Fadillah.
- Belakang: Henhen Herdiana, Supardi, Achmad Jufriyanto, Tony Sucipto, Vladimir Vujovic, Jajang Sukmara, Wildansyah.
- Gelandang: Dedi Kusnandar, Gian Zola Nasrulloh, Kim Jeffrey, Ahmad Subagja Baasith, Hariono, Shohei Matsunaga, Atep, Febri Hariyadi.
- Penyerang: Tantan, Angga Febriyanto.