Selasa 14 Mar 2017 13:43 WIB

Lebanon Keluhkan Ancaman Israel ke PBB

Tentara Israel.
Foto: AP Photo
Tentara Israel.

REPUBLIKA.CO.ID, BEIRUT -- Perdana Menteri Lebanon Saad Al-Hariri pada Senin (13/3) menugaskan Menteri Luar Negeri Gebran Bassil untuk menyerahkan kepada Dewan Keamanan (DK) PBB daftar ancaman Israel terhadap Lebanon.

"Retorika oleh para pejabat Israel bertujuan menutup-nutupi pelanggaran yang dilakukan Israel terhadap Resolusi 1701 (Dewan Keamanan PBB), sementara Lebanon mematuhinya dan menyerukan pelaksanaan penuh resolusi tersebut," kata Saad Al-Hariri, di dalam pernyataan dari kantor media PM Lebanon.

"Bassil akan menyiapkan daftar sikap media Israel dan surat terperinci kepada Dewan Keamanan untuk meminta masyarakat internasional menghormati tanggung jawabnya dalam menghadapi peningkatan terbuka dan sengaja terhadap kestabilan wilayah ini," kata PM Lebanon.

Presiden Lebanon Michel Aoun pekan lalu mengatakan selama satu sidang kabinet di Istana Baabda bahwa rakyat Lebanon memiliki hak untuk melawan agresi, dan menegaskan pentingnya Resolusi 1701 DK PBB. Ia mengatakan, "Pelaksanaannya mesti menjadi perhatian setiap orang."

Resolusi 1701 DK PBB disepakati dengan suara bulat pada 11 Agustus 2016, dan mengakhiri seluruh operasi militer antara Israel dan Hozbullah, setelah perang yang menghancurkan Lebanon selama 33 hari. Resolusi tersebut menyerukan pembentukan zona penyangga antata Jalur Biru dan Sungai Litani, yang terbatas untuk operasi Pasukan Sementara PBB di Lebanon dan Tentara Lebanon.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement