Jumat 17 Mar 2017 04:09 WIB

Skor Kacamata Tutup Babak Pertama Manchester United Vs Rostov

Rep: Wahyu Suryana/ Red: Israr Itah
Striker Manchester United Zlatan Ibrahimovic meninggalkan lapangan diikuti para pemain Rostov pada akhir babak pertama leg kedua babak 16 besar Liga Europa di Old Trafford, Jumat (17/3) WIB.
Foto: AP Photo/Dave Thompson
Striker Manchester United Zlatan Ibrahimovic meninggalkan lapangan diikuti para pemain Rostov pada akhir babak pertama leg kedua babak 16 besar Liga Europa di Old Trafford, Jumat (17/3) WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Manchester United belum mampu merobek gawang Rostov pada babak pertama leg kedua babak 16 besar Liga Europa di Old Trafford, Jumat (17/3) dini hari WIB. Walau mendominasi laga, anak-anak asuh Jose Mourinho tak mampu mengubah angka 0-0 di papan skor.

Mendominasi laga, Manchester United sudah mendapatkan sejumlah peluang sejak awal pertandingan. Tandukan dari Marcos Rojo dan sambaran Zlatan Ibrahimovic hampir saja membuat MU unggul.

Pendukung tuan rumah sempat menaruh asa ketika Zlatan melewati kiper Rostov Nikita Medvedev. Sayang, Medvedev mampu kembali dan menghalau tembakan Ibrahimovic.

Rostov bukan tanpa perlawanan. Tapi, walau mencoba ke luar dari tekanan, serangan yang dibangun para pemain Rostov kerap mentah di kaki pemain bertahan United.

MU kemudian mendapatkan peluang emas pada menit ke-30 melalui Henrikh Mkhitaryan. Berawal dari serangan balik, operan kaki ke kaki diteruskan Juan Mata menjadi umpan matang. Sayang, sepakan Mkhitaryan yang berdiri bebas masih melebar di kanan gawang Rostov.

United hampir saja unggul, ketika serangan Zlatan dari sisi kiri mampu mengecoh pemain belakang Rostov. Sayang, tembakan keras Zlatan membentur tiang gawang Medvedev.

Pengujung babak pertama, giliran Paul Pogba yang mendapat peluang. Sayang, sepakan kaki kirinya masih mampu ditepis kiper Rostov. Skor kacamata bertahan hingga pluit babak pertama ditiup wasit. 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement