Jumat 17 Mar 2017 04:33 WIB

Madrid Dilaporkan Dapatkan Bek Tengah Porto Musim Depan

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Israr Itah
Felipe Monteiro
Foto: EPA/FERNANDO VELUDO
Felipe Monteiro

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Raksasa Eropa Real Madrid dikabarkan sudah mencapai kata sepakat dengan bek tengah FC Porto, Felipe Monteiro. Pemain tersebut dikabarkan bakal merapat ke Santiago Bernabeu awal musim depan.

Sebagaimana dilansir Metro, Rabu (16/3), agen sang pemain Giuliano Bertolucci sudah melakukan pertemuan dengan pihak Madrid. Kedua kubu pun telah mencapai sebuah kesepakatan, meskipun sejauh ini hanya sejauh verbal tanpa goresan tandatangan kontrak.

Monteiro memiliki klausul pelepasan sebesar 50 juta euro (Rp 716 miliar) dan surat kabar AS mengklaim bahwa Porto akan menerima tawaran di kisaran angka 25 juta euro (Rp 358 miliar) atau 30 juta euro (Rp 429 miliar).

Ia baru memulai karier di Eropa pada musim ini setelah datang dari klub Brasil Corinthians. Tak perlu waktu lama, Monteiro langsung masuk skuat utama tim asuhan Nuno Espirito Santo dan tampil pada 24 pertandingan Liga Portugal.

Los Merengues memang sedang gencar memburu bek tengah. Sebab, jawara Liga Champions 11 kali itu akan kehilangan Pepe pada musim depan. Bek tangguh asal Portugal tidak akan memperpanjang kontraknya dengan Madrid yang habis pada Juni.

Monteiro akan diproyeksikan mengisi posisi yang akan ditinggalkan oleh Pepe. El Real juga diyakini tidak akan menemui kesulitan untuk bisa memboyong Monteiro dari Porto. Sebab, mereka selama ini punya hubungan baik dengan klub yang kini dibela oleh Iker Casillas tersebut.

 

Klasemen La Liga Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 13 11 0 2 40 28 33
2 Real Madrid Real Madrid 12 8 3 1 25 14 27
3 Atletico Madrid Atletico Madrid 13 7 5 1 19 12 26
4 Villarreal Villarreal 12 7 3 2 23 4 24
5 Osasuna Osasuna 13 6 3 4 17 -3 21
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement