REPUBLIKA.CO.ID, SUMEDANG -- Lembaga sosial Yayasan Masjid Nusantara merenovasi masjid berada di perkampungan Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, agar jamaah lebih nyaman dan aman dalam menunaikan ibadahnya di pedesaan itu.
"Semoga melalui bantuan renovasi ini, lebih menambah semangat warga dalam memakmurkan masjid," kata Direktur Yayasan Masjid Nusantara, Hamzah Fatdri melalui siaran pers, Jumat (17/3).
Ia menuturkan Masjid Al-Mubarok yang mendapatkan bantuan renovasi itu berlokasi di Dusun Bakom, Kecamatan Cisitu, Sumedang yang kondisinya butuh perbaikan. Masjid tersebut, lanjut dia kondisinya masih berlantai tanah, plafon belum terpasang, kusen pintu yang rawan rusak, serta belum adanya toilet dan saluran air untuk berwudhu.
Menurut dia semangat warga untuk memakmurkan masjid sangat tinggi, bahkan sejak 2015 warga sekitar sudah mengumpulkan dana untuk perbaikan masjid, tetapi dananya masih belum cukup. "Meskipun masjid di wilayah ini masih dengan fasilitas seadanya, tetapi semangat warga dalam memakmurkan masjid tetap tinggi, anak-anak pun tetap semangat belajar mengaji di masjid tersebut," katanya.
Sebelumnya, Yayasan Masjid Nusantara telah merenovasi Masjid Nurul Iman di Dusun Cipunderan, Desa Sukajaya, Kecamatan Sumedang Selatan. Hamzah menyampaikan pihaknya akan terus konsisten dalam meningkatkan pelayanannya dan memperluas wilayah bantuan renovasi masjid.
Yayasan Masjid Nusantara juga sedang melakukan pembangunan masjid di Aceh dan Palu, terhitung sejak 2012 telah membangun dan merenovasi 45 masjid di berbagai daerah di Jawa, Sumatera, Sulawesi dan Nusa Tenggara Timur.