REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Psikolog Kasandra Putranto membeberkan dampak yang bisa dialami mereka yang menyaksikan aksi nekat Pahinggar Indrawan (35 tahun), yang melakukan bunuh diri dan merekamnya secara live melalui akun Facebook-nya, Sabtu (18/3). Menurut Kasandra, bagi mereka yang sehat, menonton siaran langsung aksi tersebut tidak akan berdampak apa-apa.
Akan tetapi, beda cerita jika mereka yang menonton tayangan tersebut, memiliki masalah kejiwaan atau gangguan emosional. Menurutnya, aksi tersebut bisa menimbulkan ide dan pemicu aksi yang sama.
"Bagi mereka yang sehat walafiat, Insyaallah tidak akan menjadi masalah. Namun, bagi yang memiliki masalah kejiwaan atau gangguan emosional, bisa jadi tayangan tersebut menjadi ide dan pemicu perilaku yang sama," kata Kasandra kepada Republika.co.id, Sabtu (17/3).
Kasandra menduga, aksi yang dilakukan Pahinggar Indrawan alias Indra adalah terkait masalah depresi. "Umumnya suicide (bunuh diri) dilakukan terkait masalah depresi," ucap Kasandra.
Sebelumnya, publik dikejutkan dengan aksi Pahinggar Indrawan yang melakukan bunuh diri dan merekamnya secara live melalui akun Facebook-nya. Indra diduga nekat melakukan aksinya tersebut lantaran sering cekcok dengan sang istri.