REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penyanyi sekaligus pencipta lagu, Melly Goeslaw, menggaet penyanyi muda Gita Gutawa untuk berduet mengisi soundtrack film Kartini arahan sutradara Hanung Bramantyo. Gita merasa bangga karena akhirnya diberi kesempatan duet dengan idolanya, Melly.
"Saya sangat senang karena ini duet pertama kita. Biasanya kan cuma dibikinin lagu," kata Gita di acara peluncuran trailer dan soundtrack film Kartini di Club XXI Djakarta Theatre, Selasa (21/3).
Rasa bangga Gita berlipat karena ia diminta membawakan soundtrack sebuah film yang didedikasikan untuk tokoh perempuan menginspirasi, Kartini. Bersama Melly, Gita membawakan single soundtrack berjudul "Memang Kenapa Bila Aku Perempuan?" ciptaan Melly sendiri dan Anto Hoed.
Lagu tersebut menceritakan tentang kegigihan seorang perempuan untuk keluar dari kebodohan dan meraih cita-cita. Gita berharap lagu yang ia bawakan bersama Melly itu dapat menginspirasi banyak orang khususnya kaum perempuan.
Gita sendiri menilai sosok Kartini sebagai simbol harapan bukan hanya untuk perempuan, tapi bagi siapa pun yang memiliki cita-cita. Menurut dia, perempuan generasi saat ini harus dapat meneladani semangat perjuangan Kartini dengan berprestasi di bidangnya masing-masing.