Kamis 23 Mar 2017 05:00 WIB

Tiga Siswa Prancis Terluka dalam Serangan London

Rep: Fira Nursya'bani/ Red: Winda Destiana Putri
Polisi berjaga di sekitar gedung Parlemen Inggris di London, Rabu (22/3). Terjadi penembakan di luar gedung yang berujung dua orang tewas.
Foto: EPA/Will Oliver
Polisi berjaga di sekitar gedung Parlemen Inggris di London, Rabu (22/3). Terjadi penembakan di luar gedung yang berujung dua orang tewas.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON - Tiga siswa asal Prancis dilaporkan terluka dalam serangan yang terjadi di dekat gedung Parlemen Inggris, di London, Rabu (22/3). Informasi tersebut disampaikan oleh otoritas Prancis.

Kementerian Luar Negeri Prancis dalam pernyataan resminya mengatakan, ketiga siswa tersebut merupakan siswa dari sekolah Concarneau Lycee di Brittany, Prancis barat. Mereka, yang berusia sekitar 15 sampai 16 tahun itu, sedang berada di London dalam rangka karyawisata.

Sebanyak 90 siswa dari sekolah itu turut mengikuti karyawisata ke London. Namun, hanya belasan yang sedang berada di sekitar lokasi kejadian.

"Dari adanya serangan pengecut yang terjadi di pusat London, Prancis menjamin solidaritas kepada Inggris," ungkap Kementerian Luar Negeri Prancis, yang terus melakukan kontak dengan Inggris.

Surat kabar Prancis, Le Telegramme, mengatakan ketiga siswa itu ikut menjadi korban penabrakan mobil yang dilakukan oleh seorang pelaku di Westminster Bridge. Salah satu dari mereka mendarat di kap mobil, dilansir Reuters.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement