REPUBLIKA.CO.ID, MONTEVIDEO -- Brasil berhasil bangkit dari kebobolan cepat untuk mengalahkan Uruguay 4-1 dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Amerika Selatan di Stadion Centenario, Montevideo, Jumat (24/3). Hattrick Paulinho dan satu gol Neymar membuat Brasil kini kokoh di puncak klasemen.
Ini merupakan kemenangan kedelapan pelatih Tite dari delapan laga sejak ditunjuk sebagai pelatih Selecao. Neymar dkk mengumpulkan nilai 30, jumlah angka yang pada masa lalu lebih dari cukup mengamankan tempat ke putaran final Piala Dunia.
Brasil membawa keunggulan empat angka saat bertandang ke markas Uruguay, tapi kebobolan gol cepat Edinson Cavani pada menit kesembilan lewat titik putih. Hadiah penalti diberikan oleh wasit Patricio Loustau setelah kiper Alisson menjatuhkan Cavani.
Ini kali pertama Brasil tertinggal sejak Tite menjadi pelatih pada pertengahan musim lalu. Skor ini hanya bertahan 10 menit setelah operan Neymar diselesaikan dengan tendangan keras Paulinho dari luar kotak penalti.
Brasil balik memimpin pada menit ke-52 kembali melalui Paulinho. Kiper Martin Silva tak sempurna menahan percobaan Roberto Firmino di tepi kotak penalti dan Paulinho dalam posisi tepat untuk menyambut bola rebound.
Neymar kemudian memperbesar skor pada menit ke-74 lewat tendagan cungkil yang membuat Silva tak berdaya. Paulinho menggenapkan skor kemenangan Selecao setelah menuntaskan umpan silang Dani Alves.
Hasil ini tak menggeser posisi Uruguay di tempat kedua dengan nilai 23, namun tim-tim lain di bawahnya semakin merapat. Argentina menempati posisi ketiga dengan nilai 22 disusul Kolombia dengan nilai 21.
Lihat juga: [Video] Ini Gol Indah Neymar ke Gawang Uruguay