REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sekretaris Daerah Pemerintah Provinsi DKI Jakarta Saefullah mengkukuhkan Badan Pengurus Daerah Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) DKI Jakarta masa bakti 2017-2020. Dalam acara ini hadir pula anggota baru HIPMI Jaya angkatan III.
Saefullah berharap para pengusaha muda ini bekerja keras untuk Indonesia melalui berbagai sektor usaha.
"Tapi jangan lupa kita kerja keras jangan untuk diri sendiri. Tapi bekerja untuk mensejahterakan rakyat di bidang apapun, di manapun, jangan lupa kepada rakyat sendiri," kata Saefullah di Balai Kota, Jumat (24/3).
Selain itu, Ketua Badan Pengurus Daerah HIPMI DKI Jakarta Afifuddin Kalla mengatakan HIPMI DKI Jakarta memiliki tujuan ekonomi sebagai mitra strategis pemerintah daerah. Ia juga meningkatkan pengusaha kecil menjadi pengusaha menengah dan pengusaha menengah menjadi pengusaha besar.
"Itulah tujuan HIPMI. Disitulah HIPMI ambil peran dengan pelatihan, dengan adanya peluang-peluang yang ada bagaimana HIPMI bisa mencetak calon-calon pengusaha besar nantinya," ujarnya.
Afifuddin mengaku belum memiliki rencana kerjasama yang konkret dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Namun ia sudah berbicara dengan Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Sumarsono.
"Beliau mengajak HIPMI Jaya untuk jadi partner dalam ekonomi kreatif betawi. Jadi bagaimana kita bekerja sama dalam mengembangkan budaya betawi ini sebagai landasan di Jakarta, lebih berkembang dan juga turunannya," katanya.