Kamis 30 Mar 2017 16:16 WIB

Kebutuhan SDM dalam Industri Jaringan Akses Sangat Besar

Rep: Dyah Ratna Meta Novia/ Red: Winda Destiana Putri
Yayasan Pendidikan Telkom melalui Direktorat Primary & Secondary Education menggelar seminar Pentahelix untuk Indonesia, Kamis (30/3).
Foto: Dok: Yayasan Pendidikan Telkom
Yayasan Pendidikan Telkom melalui Direktorat Primary & Secondary Education menggelar seminar Pentahelix untuk Indonesia, Kamis (30/3).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dalam rangka meningkatkan kualitas dan jumlah sumber daya manusia (SDM) lokal, Yayasan Pendidikan Telkom melalui Direktorat Primary & Secondary Education menggelar seminar Pentahelix untuk Indonesia. Hal itu bertujuan untuk membangun dan mengoperasikan jaringan broadband (BB) dalam sistem infrastruktur Information and Communication Technologies (ICT),

Ketua Yayasan Pendidikan Telkom (YPT) Dwi S Purnomo mengatakan, konsep Pentahelix yang diusung dalam seminar ini fokus pada bahasan pemenuhan SDM jaringan akses dengan kolaborasi dari pihak stakeholder Pentahelix yaitu akademi, bisnis, komunitas, pemerintah, dan media. "Keberadaan sekolah vokasi bidang jaringan akses fiber optik merupakan salah satu solusi untuk mengatasi kebutuhan bidang SDM. Untuk lebih meningkatkan keberhasilan sekolah dalam mendidik SDM yang siap pakai di bidang jaringan akses fiber optik maka diperlukan masukan dan diskusi komprehensif melalui Seminar Pentahelix," ujar Dwi, Rabu (29/3).