Ahad 02 Apr 2017 22:16 WIB

Gempa 5,4 SR Guncang Mukomuko, Warga Sempat Berhamburan

Gempa bumi (ilustrasi)
Gempa bumi (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, MUKOMUKO -- Gempa bumi berkekuatan 5,4 skala Richter mengguncang Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, Ahad (2/4) sekitar pukul 20.55 WIB. Akibat kejadian itu banyak warga setempat sempat berhamburan keluar rumah.

Warga Kelurahan Pasar Mukomuko yang sedang menghadiri acara tablig musibah kematian di Kelurahan Pasar Mukomuko, Ahad malam, termasuk yang dikejutkan gempa. Mereka pun berhamburan keluar dari rumah untuk menghindari risiko berbahaya. "Getarannya cukup kuat dan berlangsung lama," kata warga Desa Ujung Padang Oyon.

Oyon yang bekerja sebagai pegawai negeri sipil ini memilih untuk meninggalkan acara tersebut untuk melihat kondisi keluarganya di rumah. Sementara itu, getaran gempa bumi terasa kuat di Kecamatan Ipuh yang berjarak sejauh 100 kilometer dari Kecamatan Kota Mukomuko.

Hamdani, warga Desa Medan Jaya, Kecamatan Ipuh, mengatakan bahwa dirinya dan warga lain di wilayah itu merasakan gempa bumi yang cukup kuat. "Warga di sini keluar semua dari rumah," ujarnya.

Sementara itu, gempa bumi berkekuatan 5,4 SR itu berlokasi di 3.18 LS, 101.44 BT 66 km Tenggara Mukomuko Bengkulu.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement