REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Sejumlah ulama pada Selasa (4/4) siang ini menemui Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana. Dalam kesempatan ini, KH Syukron Makmum meminta agar berbagai kasus hukum dan persoalan bangsa diselesaikan secara adil dan benar.
“Dalam bidang hukum kami mengharapkan kepada pemerintah supaya segala persoalan bangsa ini diselesaikan dengan hukum yang adil dan haq dengan kebenaran,” kata Syukron saat konferensi pers di kantor Presiden, Jakarta, Selasa (4/4).
Selain itu, menurutnya, para ulama juga meminta Presiden agar tidak menyelesaikan berbagai persoalan bangsa dengan penyelesaian secara politik. Sebab, jika diselesaikan secara politik maka suatu saat persoalan itu dapat muncul kembali.
“Suatu saat tenggelam tapi suatu saat bisa timbul karena penyelesaiannya bersifat sanksi politik. Maka kami menginginkan kepada bapak presiden mengharap segala persoalan bangsa ini diselesaikan dengan yang haq dengan yang adil seadil-adilnya,” ujar dia.
Dalam pertemuan ini, Presiden didampingi oleh Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin serta Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Wiranto. Lukman menyampaikan, Presiden pun menyampaikan apresiasi dan terimakasihnya atas kiprah dan kontribusi ulama dalam menjaga kehidupan keagamaan di Indonesia. “Sehingga tetap bisa terjaga kedamaian kerukunan antar umat beragama” ujarnya.