Rabu 05 Apr 2017 02:16 WIB

MU Vs Everton, Ibrahimovic Kembali Merumput

Striker Manchester United, Zlatan Ibrahimovic.
Foto: REUTERS/Jason Cairnduff
Striker Manchester United, Zlatan Ibrahimovic.

REPUBLIKA.CO.ID, INGGRIS -- Penyerang utama Manchester United, Zlatan Ibrahimovic, kembali merumput setelah menjalani hukuman larangan bertanding saat Setan Merah bertemu Everton pada lanjutan Liga Utama Inggris pekan ke-31 di Old Traford, Rabu pagi (5/4) waktu Indonesia.

Ander Herrera juga kembali diturunkan Jose Mourinho. Sedangkan Henrikh Mkhitaryan, Paul Pogba, dan Anthony Martial akan bersiap dari bangku cadangan.

MU tidak akan diperkuat Antonio Valencia dan Wayne Rooney yang mengalami cedera sehingga posisi bek sayap kanan akan ditempati Ashley Young.

Selain itu, Phil Jones, Chris Smalling dan Juan Mata juga tak bisa merumput pada laga ini karena cedera. Posisi mereka digantikan Bailly, Lingard dan Daley Blind yang beroperasi sebagai bek kiri. Michael Carrick yang menjabat kapten pada laga ini akan berkolaborasi dengan Marouane Fellaini di jantung lini tengah MU.

Sebaliknya, tim tamu melakukan dua pergantian susunan pemain seusai dikandaskan Liverpool pekan lalu dengan memainkan dua gelandang senior Kevin Mirallas dan Gareth Barry menggantikan Calvert-Lewin dan Matthew Pennington yang didaftarkan sebagai pemain cadangan.

Daftar pemain kedua tim dilansir dari situs resmi MU:

Man United: De Gea, Young, Bailly, Rojo, Blind, Fellaini, Carrick (c), Lingard, Herrera, Rashford, Ibrahimovic.

Cadangan: Romero, Darmian, Fosu-Mensah, Shaw, Pogba, Mkhitaryan, Martial.

Everton: Robles, Holgate, Jagielka, A.Williams, Baines, Barry, Davies, Gueye, Mirallas, Lukaku, Barkley.

Cadangan: Stekelenburg, J.Williams, Kenny, Pennington, Valencia, Calvert-Lewin, Lookman.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 12 10 1 1 24 16 31
2 Manchester City Manchester City 12 7 2 3 22 5 23
3 Chelsea Chelsea 12 6 4 2 23 9 22
4 Arsenal Arsenal 12 6 4 2 21 9 22
5 Brighton Brighton 12 6 4 2 21 5 22
sumber : Antara/Reuters
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement