Selasa 18 Apr 2017 01:18 WIB

PSM Langsung Bersiap Hadapi Mitra Kukar

PSM Makassar
Foto: Twitter
PSM Makassar

REPUBLIKA.CO.ID,  MAKASSAR -- Tim pelatih PSM hanya memberikan istirahat satu hari kepada para pemainnya. Tim Juku Eja akan langsung berlatih pada Selasa untuk persiapan menghadapi Mitra Kukar dalam lanjutan kompetisi Liga 1 di Stadion Aji Imbut Tenggarong, Senin (24/4). 

"Tim hanya recovery hari ini (Senin) saja setelah menghadapi Persela Lamongan, Minggu malam. Selanjutnya akan kembali fokus berlatih seperti biasa keesokan harinya," kata Media Officer PSM Andi Widya Syadzwina di Makassar, Senin (17/4).

Ia menjelaskan, keputusan tidak memberikan waktu istirahat yang lebih panjang karena jadwal kompetisi yang hanya berselang sepekan.

Sementara dalam tim dinilai masih banyak evaluasi yang harus dilakukan. Ini agar tim kebanggaan masyarakat Makassar dan Sulawesi Selatan itu bisa tampil lebih menjanjikan pada saat menghadapi tuan rumah Mitra Kukar.

Para pemain juga diharapkan terus mampu menjaga motivasinya yang memang tengah menanjak usai menang besar 3-1 pada laga perdana menghadapi Persela Lamongan di Stadion Gelora Andi Mattalatta, Makassar. 

CEO PSM Munafri Arifuddin memberikan target kepada pelatih Robert Rene Alberts untuk meraih tiga kemenangan dalam lima pertandingan di awal Liga I. Lima laga tersebut, yakni menghadapi Persela, Mitra Kukar, Persija Jakarta, Perseru Serui dan PS TNI.

Pihaknya menegaskan, sembilan poin harus bisa direalisasikan demi menjaga peluang menjuarai kompetisi sepak bola terbesar di Indonesia tersebut.

Menurut dia, jika pada akhirnya gagal merealisasikan target maka manajemen akan melakukan evaluasi pelatih. Ini juga sudah menjadi komitmen manajemen dan Robert Alberts.

Manajemen juga berharap dengan hasil positif pada laga perdana diharapkan bisa mengangkat motivasi tim untuk tampil lebih garang lagi di kandang Mitra Kukar.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
2 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 10 6 3 1 9 4 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 Persija Persija 10 5 3 2 15 6 18
sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement