Selasa 18 Apr 2017 11:01 WIB

Tunangan Eric Mun Jadi Lawan Main Park Hye Jin di Cheese In The Trap

Rep: Wilda fizriyani/ Red: Esthi Maharani
Park Hye Jin
Foto: allkpop
Park Hye Jin

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL – Tunangan Eric Mun, Na Hye Mi telah dikonfirmasi akan menjadi lawan main dari aktor Park Hye Jin. Model sekaligus aktris tersebut akan bermain dalam film terbaru, Cheese In The Trap.

Dilansir Allkpop, Selasa (18/4), informasi keterlibatan Na Hye Mi dalam film terbaru bermula dari agensi yang menaunginya, Imagine Asia. Agensi menyatakan, Na Hya Mi akan berpartisipasi dalam film yang diangkat dari salah satu webtoon Korea Selatan, Cheese In The Trap. Webtoon ini sebelumnya juga telah diangkat dalam serial drama yang ditayangkan di televisi kabel, tvN tahun lalu.

Cheese In The Trap mengisahkan seorang senior di sebuah universitas yang bernama Yoo Jung. Yoo Jung merupakan pria yang selalu menyembunyikan karakter yang berbahaya di balik senyum manisnya. Dari kisahnya ini, Yoo Jung akan bertemu dengan mahasiswi bernama Hong Seol yang terjebak atas penyamarannya selama ini.

Di film tersebut, Na Hye Mi akan berperan sebagai senior dari Hong Seol, Dayoung. Selain Na Hye Mi, para aktor lainnya seperti Park Hye Jin, Oh Yeon Seo, Yoo In Young, Park Ki Woong, Oh Jang Hyuk dan Dara juga akan terlibat dalam film ini. Para aktor dan aktris kenamaan ini akan mulai melaksanakan proses syuting film pada bulan ini.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement