REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Manchester United (MU) lolos ke Semifinal Liga Europa setelah membekuk tim papan atas Liga Belgia Anderlecht dengan skor 2-1 dalam laga perempat final Liga Europa, Jumat (14/4) dini hari WIB. MU lolos setelah pemain muda MU, Marcus Rashford memberikan gol kemenangan.
Pada menit awal pertandingan yang digelar di Old Trafford tersebit, anak asuh Jose Mourinho langsung tampil menyerang. Namun, pemain Anderlecht juga memberikan perlawanan yang sengit hingga waktu normal berakhir.
Dikamando Kapten Carrick, MU mendominasi sejak wasit meniup peluit awal pertandingan. Hingga pada menit ke-9, Mkhitaryan berhasil mencipatakan gol setelah menerima umpan dari Rashford yang berlari kencang dari sayap kiri.
Namun, pada menit ke-32, akhirnya Anderlecht mampu menyamakan kedudukan dengan gol yang diciptakan
Kapten Anderlecht, Sofiane Hanni. Skor pun berubah menjadi 1-1 dan tak berubah hingga babak pertama berakhir.
Setelah turun minum, MU pun kembali meningkatkan serangan. Setan Merah terus menciptakan peluang emas melalui serangan Ibrahimovic dan pemain muda MU, Rashford.
Pada menit ke-69, Rasfhford sempat berhadap-hadapan dengan penjaga gawang Anderlecht, Ivan Obradovic. Namun, pemilik nomor punggung 19 tersebut menyia-nyiakannya. Tak berselang lama, Ibramovic juga menyia-nyiakan peluang mas.
Anak asuh Mourinho kembali sial. Pasalnya, gol Rafhford pada menit ke-85 harus dianulir oleh wasit lantaran dianggap berada dalam posisi offside. Hingga babak kedua berakhir MU juga belum mampu menciptakan keunggulan. Pertandingan pun harus dilanjutkan ke babak perpanjangan waktu.
Setelah berusaha mati-matian, akhirnya MU dapat menggandakan keunggulan pada menit ke-107 melalui gol yang diciptakan oleh Rashford. Gol tersebut tercipta setelah Rashford berhasil memperdaya dua pemain belakang Anderlecht. Melalui kaki kirinya, akhirnya gol tersebut bersarang mulus ke gawang, sehingga skor pun berubah menjadi 2-1.
Pada menit ke-109, Pogba berkesempatan untuk menambahkan gol MU, tapi dipatahkan penjaga gawang Anderlecht. Skor pun tak berubah hingga wasit meniup peluit panjang.