Senin 01 May 2017 11:51 WIB

Fast & Furious Tembus 1 Miliar Dolar

Rep: Dwina Agustin/ Red: Winda Destiana Putri
Poster Film Fast and Furious 8.
Foto: Youtube
Poster Film Fast and Furious 8.

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Film kedelapan dari waralaba Fast & Furious berhasil menambah pundi-pundi semakin menggunung. Pekan ini film tersebut berhasil mengumpulkan pendapatan hingga satu miliar dolar.

Tontonan berbasis mobil ini menarik lebih dari 13 angka berkat jumlah pendaparan box office domestik sebesar 19,4 juta dolar akhir pekan ini. Serta diperkirakan penghasilan pasar internasional sebesar 68,4 juta dolar.

Dengan perkiraan total pendapatan di seluruh dunia, film keluarga Don ini telah mengumpulkan sebesar 1,1 miliar dolar. film dengan nilai A di CinemaScore tidak hanya berada di atas pada box office Amerika Utara untuk minggu ketiga berturut-turut, namun juga menandai film terlaris keempat Universal setelah Jurassic World (1,67 miliar dolar), Furious 7 (1,52 miliar dolar), dan Minions (1,16 miliar dolar).

Namun, meskipun F8 telah menyamai kinerja total Furious 7 di seluruh dunia dengan melewati angka 1 miliar dolar setelah tiga minggu, namun lintasan box office domestiknya lebih dekat dengan Fast & Furious 6. Kedua film itu memperoleh jumlah yang sama (19,6 juta dolar) pada minggu ketiga.

Sebenarnya, sebagian besar kesuksesan F8 berasal dari box office internasional, di mana film ini telah terbukti menjadi penarik penonton yang luar biasa, setelah menarik sekitar 867,6 juta dolar sejauh ini. Di samping perkiraan jumlah total domestik sebesar 192,7 juta dolar.

Berikut ini daftar box office untuk pekan ini dikutip dari EW, Senin (1/5).

1 – The Fate of the Furious – 19.4 juta dolar

2 – How to Be a Latin Lover – 12 juta dolar

3 – Baahubali 2: The Conclusion – 10 juta dolar

4 – The Circle – 9.3 juta dolar

5 –The Boss Baby – 9 juta dolar

6 – Beauty and the Beast – 6.4 juta dolar

7 – Going In Style – 3.6 juta dolar

8 – Smurfs: The Lost Village – 3.32 juta dolar

9 – Gifted  – 3.3 juta dolar

10 – Unforgettable – 2.3 juta dolar

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement