Rabu 03 May 2017 15:40 WIB

Bupati Sampang Meninggal Dunia di RS Surabaya

Bupati Sampang A Fannan Hasib
Foto: Wikipedia
Bupati Sampang A Fannan Hasib

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Bupati Sampang KH Fannan Hasib meninggal dunia di Rumah Sakit Graha Amerta Surabaya, Rabu (3/5) sekitar pukul 12.30 WIB.

Kepala BLUD RSU dr Soetomo Surabaya dr Harsono ketika dihubungi Antara membenarkan berita duka tersebut. Harsono mengatakan Bupati Sampang meninggal dunia karena sakit kanker paru-paru yang dideritanya.

"Almarhum Bupati Sampang dirawat di Graha Amerta sejak tanggal 26 April sampai hari ini. Almarhum menderita penyakit kanker paru-paru," ujarnya.

Dia mengatakan, hingga saat ini jenazah Bupati Sampang masih di RS Graha Amerta menunggu pihak keluarga untuk dibawa ke rumah duka di Sampang, Jawa Timur.

"Almarhum masih di Graha Amerta, Mas. Prosesnya sudah selesai semua, tinggal menunggu pihak keluarga untuk membawa almarhum," ujarnya.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement