Rabu 10 May 2017 09:30 WIB

Allegri Yakin Juventus Miliki Peluang Menangkan Liga Champions

Rep: Rahayu Subekti/ Red: Israr Itah
Massimiliano Allegri
Foto: AP Photo
Massimiliano Allegri

REPUBLIKA.CO.ID, TURIN – Juventus akhirnya melenggang ke final Liga Champions usai mengalahkan AS Monaco 2-1 pada leg kedua semifinal di STadion Juventus, Rabu (10/5). Nyonya Tua menganongi keunggulan agregat 4-1 untuk lolos ke partai puncak.

Dengan keberhasilan tersebut, pelatih Juventus Massimiliano Allegri optimistis timnya bisa mendapatkan yang terbaik pada laga final. “Juventus memiliki peluang bagus untuk memenangkan Liga Champions musim ini,” kata Allegri dikutip dari laman resmi Juventus, Rabu (10/5). 

Dengan cacatan, dia menginginkan Juve harus bermain lebih baik lagi dari peforma saat menghadapi Monaco. Allegri akan menggunakan waktu sebulan yang dimiliki untuk memperbaiki peforma Bianconeri. 

Hanya, sebelum menghadapi laga final itu, Juve masih harus menghadapi pertandingan lainnya. “Kami tidak boleh lupa bahwa kami memiliki beberapa pertandingan yang sangat penting sebelum itu,” tuturnya. 

Dia mengatakan Juve masih membutuhkan satu angka di Roma pada Senin (15/5) dalam laga Serie A. Jika tidak mendapatkan saat itu juga, lanjut Allegri, terpaksa Juve harus mengalahkan Crotone untuk memastikan scudetto.

Untuk itu, saat ini Juve masih harus tetap waspada dan sepenuhnya fokus sepenuhnya dalam setiap pertandingan. Termasuk saat berada di final Liga Champions yang menurutnya tim berkewajiban berusaha memenangkannya. 

“Mudah-mudahan ini adalah tahun yang tepat. Saya pikir Juventus memiliki peluang bagus untuk memenangkan Liga Champions,” ujar Allegri. 

Juventus akan berhadapan dengan salah satu tim dari kota Madrid, Real atau Atletico. Kedua tim ini akan saling sikut pada leg kedua semifinal di Vicente Calderon pada Kamis (11/5) dini hari WIB. Real dalam posisi di atas angin dengan kemenangan 3-0 pada leg pertama.

Baca juga: Jardim: Sekarang Kami Fokus ke Liga

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement