Ahad 14 May 2017 06:00 WIB

Sanchez Koleksi 50 Gol di Liga Primer Inggris

Rep: Gilang Akbar Prambadi/ Red: Nidia Zuraya
Alexis Sanchez
Foto: EPA/ANDY RAIN
Alexis Sanchez

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Sumbangan satu gol Alexis Sanchez untuk Arsenal saat menang 4-1 atas Stoke City, Ahad (14/5) dini hari WIB menjadi catatan istimewa. Gol tersebut membuat Sanchez kini mengoleksi 50 gol di ajang Liga Primer Inggris.

Bermain dalam 101 laga sejak didatangkan 2014 silam, Sanchez kini sudah genap membuat 50 gol. Hebatnya, menurut pelatih Arsenal, saat bermain melawan Stoke sebenarnya Sanchez dalam keadaan kurang fit.

"Tim medis mengatakan kepada saya Sanchez harus istirahat, tapi nyatamya dia ingin terus bermain dan itu sudah cukup membuktikan bahwa dia seorang petarung dengan mencetak gol," kata Wenger dikutip dari laman resmi klub, Ahad.

Wenger semakin yakin, selain dikaruniai talenta, Sanchez juga punya anugerah dari sang Pencipta berupa mental bertarung. Wenger pun berharap, pemain 28 tahun itu mau terus berada di Arsenal untuk memberikan kontribusi lebih banyak lagi.

"Ini bukan soal bakat saja, tapi Sanchez memiliki days tempur yang hebat dan itu yang sangat dibutuhkan oleh tim ini," kata Wenger.

Sanchez dibeli dari Barcelona untuk mengisi posisi striker lubang. Namun, ia justru banyak berperan sebagai target man dan mampu menunaikkan tugasnya dengan baik. Total, pemain asal Cile ini sudah membuat 68 gol di semua ajang untuk the Gunners.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 11 9 1 1 21 15 28
2 Manchester City Manchester City 11 7 2 2 22 9 23
3 Chelsea Chelsea 11 5 4 2 21 8 19
4 Arsenal Arsenal 11 5 4 2 18 6 19
5 Nottingham Forest Nottingham Forest 11 5 4 2 15 5 19
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement