Sabtu 20 May 2017 23:55 WIB

Rayakan HUT Ke-56, BJB Siapkan 11 Promo Berhadiah untuk Nasabah

Rep: Dea Alvi Soraya/ Red: Nidia Zuraya
Direktur Utama Bank BJB Ahmad Irfan (kiri) menyampaikan sambutannya saat HUT ke-56 Bank BJB di Jakarta, Ahad (14/5).
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Direktur Utama Bank BJB Ahmad Irfan (kiri) menyampaikan sambutannya saat HUT ke-56 Bank BJB di Jakarta, Ahad (14/5).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk (Bank BJB) menggelar rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) ke-56. Sederet rangkaian acara telah diselenggarakan BJB untuk mengapresiasi seluruh kontributor terkait dalam kesuksesan BJB.

Bukan hanya sekedar acara sosial, hiburan dan kesenian, BJB juga membuat program perbankan berlimpah hadiah juga diluncurkan untuk memeriahkan HUT BJB tahun ini. 

Untuk periode hingga akhir September 2017 nanti, BJB menyiapkan satu unit sepeda motor bagi nasabah yang mengajukan permohonan Kredit Pemilikan Rumah (KPR) BJB, dan dapatkan bunga fixed 5,6 persen pada tahun pertama. 

Selain itu, bagi nasabah yang mengajukan kredit Kredit Guna Bakti (BJB KGB), BJB Kredit Pra Purna Bhakti (KPPB) dan BJB Kredit Purna Bhakti (KPB) akan mendapatkan potongan provinsi sebesar 56 persen yang berlaku hingga akhir Juni 2017.