Ahad 21 May 2017 20:33 WIB

Arnold Schwarzenegger Siap Kembali Tampil di Film Terminator

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Indira Rezkisari
Arnold Schwarzenegger
Foto: AP Photo
Arnold Schwarzenegger

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Kembalinya James Cameron dalam waralaba film Terminator membuat Arnold Schwarzengger antusias untuk kembali berperan dalam salah satu film fiksi ilmiah tersukses tersebut. Cameron, sebagai sutradara, dan Schwarzenegger, sebagai aktor utama, memang bekerjasama dalam dua edisi film pertama Terminator, The Terminator dan Terminator 2: Judgement Day.

Kepada ScreenDaily, mantan Gubernur California itu mengungkapkan, keterlibatan James Cameron dalam rencana lanjutan waralaba film Terminator. Bahkan, Schwarzenegger mengungkapkan, Cameron mengenai beberapa ide bagus untuk ditampilkan dalam film Terminator terbaru.

''Ini (waralaba film Terminator) kembali. Ini bergerak maju, dia (Cameron) memiliki sejumlah ide bagus untuk bisa melanjutkan waralaba ini,'' tutur Schwarzenegger seperti dikutip The Independent, Ahad (21/5).

Tidak hanya itu, mantan juara binaraga dunia tersebut juga mengungkapkan akan terlibat dan tampil dalam film terbaru Terminator. ''Saya akan ada di film tersebut,'' tuturnya.

Kendati begitu, Schwarzenegger belum bisa memastikan kapan film terminator baru itu akan diproduksi. Sebelumnya, James Cameron sempat menyebut, selain akan menyutradarai sejumlah film sekuel Avatar, dirinya juga akan terlibat dalam pembuatan film terbaru Terminator. Namun, Cameron disebut-sebut akan menjadi produser dalam film-film terbaru Terminator.

Pendiri Skydance Media, David Ellison, memang sempat mengungkapkan akan ada yang baru dalam waralaba film Terminator. Skydance Media merupakan pemegang hak atas waralaba film Terminator. ''Kami memiliki sesuatu yang baru pada tahun ini. Ini benar-benar menarik,'' kata Ellison.

Film Terminator terakhir adalah Terminator Geniys, yang tayang di seluruh bioskop dunia pada 2015 silam. Film ini berhasil mengumpulkan keuntungan 440 juta dolar AS dari penayangannya di seluruh dunia.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement