PLN Pastikan tidak Ada Kendala Pasokan Tenaga Listrik Saat Ramadhan

Rep: Bowo Pribadi/ Red: Budi Raharjo

Rabu 24 May 2017 05:28 WIB

Jaringan listrik PLN Foto: Edwin/Republika Jaringan listrik PLN

REPUBLIKA.CO.ID, SEMARANG--PT PLN (Persero) APD Jawa Tengah dan DIY jamin keandalan pasokan tenaga listrik jelang Ramadhan 1438 Hijriah. Sebab pasokan listrik untuk wilayah Jawa Tengah dan DI Yogyakarta masih surplus.

Manajer PT PLN (Persero) APD Jawa Tengah dan DIY, Arsyadany Ghana Akmalaputri menyampaikan, jelang Ramadhan tahun ini tidak ada hambatan apapun terkait dengan kesiapan keandalan pasokan tenaga listrik.

Ia menjelaskan, berdasarkan prediksi dispatcher didapatkan data bahwa surplus pasokan untuk wilayah Jawa Tengah dan DIY hingga saat ini mencapai 1652 MW.

Meski begitu, ia mengimbau masyarakat di dua daerah ini untuk tetap bijak menggunakan energi listrik dengan mematikan peralatan listrik maupun lampu yang tidak digunakan.

"Sebab pada bulan Ramadan, biasanya terjadi pegeseran waktu beban puncak yang semula pukul 19.00 WIB– 22.00 WIB menjadi 03.00 WIB– 06.00 WIB," jelasnya, Selasa (23/5).

Oleh karena itu, ia pun berharap kepada seluruh masyarakat di Jawa Tengah dan DIY untuk tidak mengkhawatirkan pasokan daya listrik. "Khusunya selama bulan Ramadhan nanti," tandasnya.

Terpopuler