Rabu 24 May 2017 18:20 WIB

Daniel Mananta Gugup Jelang Chicago Marathon

Rep: Nora Azizah/ Red: Yudha Manggala P Putra
Daniel Mananta
Foto: Republika/Prayogi
Daniel Mananta

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presenter Daniel Mananta memang diketahui hobi olahraga, salah satunya maraton. Lelaki yang juga mantan VJ MTv Indonesia tersebut kerap mengikuti beberapa maraton besar, baik di dalam atau luar negeri.

Pada Oktober 2017 mendatang, rencananya Daniel akan bertandang ke Chicago, Amerika Serikat (AS), untuk mengikuti Chicago Marathon. "Gugup tapi tidak sabar menunggu, soalnya ini salah satu marathon terbesar di dunia," ujar Daniel ditemui dalam sebuah acara di Jakarta, Rabu (24/5).

Menurut Daniel, ada enam major marathon di dunia. Chicago Marathon menjadi salah satunya. Bila seseorang sudah mengikuti ke enam marathon tersebut, maka akan mendapatkan satu sertifikat khusus. Daniel mengincar sertifikat tersebut.

Chicago Marathon akan berlangsung Oktober mendatang dengan jarak 42 KM. Daniel mengaku tidak memiliki persiapan khusus. Ia hanya rutin melakukan olah raga saja.

Menurutnya, tidak semua tubuh manusia bisa mengikuti major marathon. Namun ia bersyukur kondisi fisiknya cukup baik untuk mengikuti marathon dengan jarak tempuh tidak pendek. Daniel juga bangga tahun lalu bisa mengikuti Bali Marathon yang saat ini dianggap sebagai salah satu marathon terbaik di dunia.

Ketertarikan Daniel terhadap marathon sebenarnya tidak muncul begitu saja. Awalnya ia membaca sebuah artikel yang menuliskan bahwa banyak orang sukses dan berhasil di dunia memiliki hobi marathon. Lantas ia mencoba mencari korelasi antara marathon dan kepemimpinan.

Daniel menyimpulkan, seorang pengusaha dan pelari marathon hampir sama. Banyak 'bisikan' untuk menyudahi langkah. Hal tersebut bisa diatasi apabila memiliki jiwa pantang menyerah. "Seperti lari marathon, kadang seperti ada yang membisikkan suruh jalan kaki saja kalau sudah capek," jelas Daniel.

Ketika ia mencoba membuka usaha, hal tersebut juga terjadi. Terkadang ia merasa putus asa bila usaha tidak sesuai dengan keinginan. Tantangannya, semua godaan tersebut harus bisa ditaklukan. Setelah mengikuti Chicago Marathon, Daniel juga berencana berlibur di beberapa kota di AS. Dalam waktu dekat, ia juga berencana berlibur ke Australia.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement