REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Inter Milan mengumumkan kepergian Rodrigo Palacio dari Giuseppe Meazza pada tutup musim 2016/2017 ini. Di halaman resmi mereka, Inter tak menyebut ke mana striker yang bergabung sejak 2012 ini akan melanjutkan kariernya.
Untuk menghargai jasa Palacio selama lima tahun di Inter, Nerrazurri akan menjadikan pertandingan pamungkas musim ini sebagai laga perpisahan pemain 35 tahun tersebut. Laga itu adalah saat Inter menjamu Udinese pada Senin (29/5) dini hari WIB.
"Fan akan selalu mengingat Palacio. Dia merupakan striker yang dianugerahi skil dan kecerdasan yang tinggi. Seorang pekerja keras yang akan selalu diingat," tulis pernyataan resmi Inter dikutip Ahad (28/5).
Karier Palacio sempat cemerlang di Inter hingga ditunjuk sebagai kapten tim sebelum akhirnya digantikan oleh Mauro Icardi. Selama lima tahun di Inter, total Palacio membuat 58 gol dari 166 penampilan di semua ajang.
Hanya saja, belakangan kontribusinya mulai tak lagi signifikan. Musim lalu ia hanya bermain dalam 24 laga dengan catatan tiga gol. Musim ini lebih sedikit lagi, striker asal Argentina ini cuma dimainkan sebanyak 15 kali dengan catatan dua gol.
Baca juga, Inter Milan Segera Rilis Seragam Kandang Terbaru.