Rabu 31 May 2017 14:41 WIB

Gema Keadilan Tanggapi Santai Penolakan Netty Heryawan

 Netty Prasetiyani Heryawan. (Republika/Edi Yusuf)
Foto: Republika/Edi Yusuf
Netty Prasetiyani Heryawan. (Republika/Edi Yusuf)

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Netty Hermawan, istri Gubernur Jabar Ahmad Heryawan, digadang-gadang menjadi salah satu kandidat calon gubernur Jawa Barat. Namun sejumlah pihak mengkritik pencalonan Netty karena ia adalah seorang perempuan dan istri gubernur pejawat. 

Organisasi sayap partai PKS, Gema Keadilan Jawa Barat, menyikapi santai isu penolakan perempuan dalam kepemimpinan Jabar yang disuarakan oleh pihak yang menamakan dirinya AMPJ (Aliansi Masyarakat Peduli Jabar).

Ketua Gema Keadilan Jawa Barat Didi Sukardi, mengatakan saat ini masyarakat Jabar sudah cerdas, tidak resisten dengan isu gender. Hal tersebut dibuktikan dengan fakta di Provinsi Jabar ada sekitar enam kota dan kabupaten yang dipimpin perempuan dan mereka dipilih langsung oleh masyarakat.

"Dan kami merekemonedasikan Bu Netty karena yakin dengan integritas dan kapabilitas kepemimpinannya. Bahkan apresiasi atas kiprahnya dalam berbagai bidang datang dari berbagi pihak, di antaranya ia dinobatkan sebagai Local Hero anti Human Trafficking, Bunda Literasi Jabar, Bunda PAUD Jabar, dan lain sebagainya," kata Didi Sukardi.

Berdasarkan hasil Pemira DPW PKS Jawa Barat, didapatkan hasil dua orang kandidat calon gubernur yang akan diusung pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat 2018-2017 yakni Netty Prasetiyani Heryawan dan Ahmad Syaikhu.

Baca juga,  Digadang Jadi Cagub Jabar, Ini Kata Netty Heryawan.

 

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement