Azab Bagi Pengumpat

Red: Agung Sasongko

Senin 05 Jun 2017 12:31 WIB

Hari Kiamat (ilustrasi) Foto: pulsk.com Hari Kiamat (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Nabi Muhammad SAW pernah bersabda "Orang-orang yang mengumpat, mencela, mengadu domba serta orang-orang aniaya pada orang suci maka pada hari kiamat mereka semua akan digiring oleh Allah dalam bentuk wajah anjing,".

Seseorang yang berpuasa sebaiknya menahan diri dari berbuat dosa. Tentu kita tidak mau termasuk golongan yang berwajah anjing di hari kiamat. Maka Nabi Muhammad SAW telah memperingatkan tentang azab ini.

Dikutip dari buku 'Kesempurnaan Ibadah Puasa' Abdul Manan bin Hajji Muhammad Sobari, ada 10 siksaan yang Allah janjikan untuk golongan ini. Abu Hurairah RA berkata bahwa Nabi Muhammad SAW telah bersabda:

"Barang siapa selama hidupnya mengumpat satu kali, maka Allah menyiksanya dengan 10 macam siksaan, yaitu: ia jauh dari rahmat Allah, para malaikat tidak mau mendekat, saat sakaratul maut yang menyakitkan, dekat dengan neraka, semakin jauh dari surga, dahsyat siksa kuburnya, amal baik dihapus, ruh Nabi Muhammad sakit karena dia, Allah SWT murka, dan ia akan jadi orang pailit ketika ditimbang amal di hari kiamat,"

Abu Umamah Al Baahily juga pernah berkata bahwa: besok pada hari kiamat ada seorang hamba diberi catatan amal dan ia melihat beberapa kebaikan yang tidak ia kerjakan. Ia kemudian bertanya pada Allah: Wahai Tuhanku! dari mana kebaikan ini. Allah menjawab 'ini amal baik orang yang pernah mengumpatmu sementara kamu tidak tahu dan tidak merasa'.

Sayyidina Ali RA pun pernah mendengar Rasulullah SAW bersabda "Jauhilah olehmu sekalian dari mengumpat, karena sesungguhnya dalam mengumpat ada tiga bencana: yakni doa tidak dikabulkan, kebaikan tidak diterima, dan kejelekan bertambah".

Terpopuler