Selasa 06 Jun 2017 17:34 WIB

Ventura Inginkan Italia Menang Besar Lawan Liechtenstein

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Israr Itah
Giampiero Ventura (tengah) bersama para pemain timnas Italia.
Foto: EPA/MIKE PALAZZOTTO
Giampiero Ventura (tengah) bersama para pemain timnas Italia.

REPUBLIKA.CO.ID, COVERCIANO -- Pelatih Italia, Giampiero Ventura menginginkan hasil gemilang dengan skor besar saat melawan Liechtenstein pada lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2018 yang akan digelar di Stadio Friulli, Ahad (11/6).

Gli Azzurri baru saja sukses meraih kemenangan besar 8-0 atas San Marino dalam pertandingan uji coba pekan lalu. Pada kemenangan tersebut Gianluca Lapadula menjadi pahlawan berkat hattrick ke gawang sang lawan.

Adapaun pada tengah pekan ini, Italia akan lebih dulu menghadapi Uruguay dalam pertandingan persahabatan di Nice sebelum menjadi tuan rumah melawan Liechtenstein di lanjutan kualifikasi Piala Dunia.

"Bahkan bila satu merupakan pertandingan persabahatan dan satunya adalah kualifikasi Piala Dunia, keduanya adalah pertandingan yang sangat penting," ujarnya kepada Vivo Azzurro dilansir Football Italia, Selasa (6/6).

Lebih lanjut, eks pelatih Torino tersebut menilai bahwa timnya harus meraih kemenangan besar untuk memastikan selisih gol dari pesaing terdekat, "Melawan Liechtenstein, kami tak hanya dipaksa untuk menang, tapi juga melakukannya dengan hasil yang besar, karena selisih gol sangat penting dalam grup ini," jelasnya.

Saat ini, Italia dan Spanyol memiliki perolehan nilai yang sama di puncak grup G. Hanya juara grup yang akan lolos langsung ke putaran final Piala Dunia 2018, sementara runner up akan melakoni play-off.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement