Selasa 06 Jun 2017 19:53 WIB

Wanita tanpa Busana yang Viral Beri Keterangan Berubah-ubah

Rep: Arif Satrio Nugroho/ Red: Teguh Firmansyah
Garis Polisi
Foto: Antara/Fanny Octavianus
Garis Polisi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Seorang wanita berinisial VM yang tertangkap video kamera warga tanpa busana belanja di apotek dan berjalan di jalan akhirnya diperiksa polisi, Selasa (6/6).

Wanita yang berjalan tanap berbusana di bilangan Mangga Besar Tamansari Jakarta Barat, bertempat tinggal di sebuah apartemen di Rasuna Said, Kuningan Jakarta Selatan.

Kapolsek Metro Tamansari Ajun Kombes Pol Erick Frendriz menyebutkan, keterangan yang diberikan VM kerap berubah.

"Sudah kita periksa, namun keterangannya berubah terus. Sehingga, kita belum bisa memastikan, nanti saya infokan," ujar dia ketika dihubungi Republika, Selasa (6/6) petang.

Atas dasar hal itu, akhirnya VM diperiksa di RS Polri. Pemeriksaan itu dilakukan untuk mengetahui kondisi kejiwaan VM. Untuk memastikan hasil pemeriksaan itu, menurut Erick dokter membutuhkan waktu tiga hari.

"Karena, dokter harus memastikan dia bohong atau tidak. Takutnya dia pura-pura. Dokter tidak gegabah juga, karena kalau dia benar sakit," ucap Erick.

Erick menmbahkan, VM pun akan mendapatkan penjagaan dari beberapa personel kepolisian. Namun, VM tidak ditempatkan di ruangan khusus dan akan ditemani keluarganya.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement