REPUBLIKA.CO.ID, MURCIA – Spanyol ditahan imbang Kolombia 2-2 pada pertandingan persahabatan di Stadion Nueva Condomina, Murcia, Kamis (8/6) dini hari WIB. La Roja nyaris menelan kekalahan pertama pada era pelatih Julen Lopetegui. Untungnya, Alvaro Morata mencetak gol penyeimbang menjelang akhir pertandingan.
Lopetegui memuji keyakinan yang dimiliki timnya saat menghadapi Kolombia. Walaupun tertinggal, para penggawa Tim Matador terus mencoba mencari gol hingga akhir laga.
"Kami sedikit harus mengejar permainan, tapi tim tidak pernah berhenti percaya,” kata Lopetegui dikutip dari Football Espana.
Dia merasa laga tersebut sulit bagi anak-anak asuhnya. Sebab Spanyol kesulitan membobol gawang Kolombia meskipun mengendalikan babak pertama dan memiliki beberapa peluang bagus saat tertinggal 1-2.
Hasil imbang itu diakuinya memberikan perasaan yang sangat positif karena Kolombia merupakan tim dengan pemain yang sangat bagus. “Mereka menjalani laga seperti seharusnya, sangat serius,” ujar Lopetegui.
Meski begitu, Lopetegui berpikir timnya masih lebih unggul meski tamunya juga memliki peluang. Ia merasa beruntung karena para pendukung Spanyol sangat membantu mereka meraih hasil positif.
Untuk selanjutnya Spanyol sudah ditunggu Makedonia dalam laga kualifikasi Grup Piala Dunia 2018 zona Eropa pada Senin (12/6) dini hari WIB. “Kami harus mencoba mengombinasikannya, memikirkan persiapan pertandingan Ahad (Senin dini hari WIB),” jelasnya.