Mencicipi Lezatnya Sate Sumbawa

Rep: MUHAMMAD NURSYAMSYI/ Red: Didi Purwadi

Senin 12 Jun 2017 19:19 WIB

Sate (ilustrasi) Foto: Republika/Wihdan Hidayat Sate (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, MATARAM -- Popularitas Nusa Tenggara Barat (NTB) sebagai destinasi wisata terus berkembang secara pesat dalam beberapa tahun terakhir. Keindahan yang terbentang di dua pulau besar yakni Pulau Lombok dan Pulau Sumbawa serta pulau-pulau kecil yang biasa dikenal sebagai Gili, NTB menyimpan kekayaan kuliner yang patut Anda coba.

Selain aneka kuliner khas Lombok seperti Ayam Taliwang, Sate Bulayak, Sate Rembiga, hingga Nasi Puyung, yang sudah familiar, ada juga sajian kuliner yang tak kalah lezatnya dari Pulau Sumbawa, salah satunya sate khas Sumbawa. Cita rasa sate dari Pulau Sumbawa ini tentunya tak kalah dari sate-sate dari nusantara.

Untuk menikmatinya, pecinta kuliner bisa berkunjung ke Warung Sate Happy yang terletak di Jalan Panji Tilar Negara, Kecamatan Ampenan, Mataram, atau sekitar 900 meter dari Museum NTB. Perpaduan daging sapi yang bejejer rapi dalam sebuah tusukan dengan lumuran adonan dari asam, garam, bawang, dan cabai merah menghasilkan kelezatan yang sangat luar biasa.

Tambahan sambal kecap semakin menambah kenikmatan saat menyantapnya. Kolaborasi rasa asam, manis, asin, dan pedas, begitu terasa saat sampai ke lidah.

Pemilik Sate Happy khas Sumbawa, Happy Akbar (37) mengatakan, keunikan dari sate ini terletak pada kandungan buah asam yang didatangkan langsung dari Sumbawa. "Tidak sembarang asam, kalau di sini kadang sudah kelamaan dan hitam, itu akan pengaruhi rasa," kata Happy kepada Republika.co.id beberapa waktu lalu.

Selain asam, kualitas daging sapi juga menjadi perhatian khusus baginya. Ia memilih daging sapi murni yang masih segar, tidak ada lemak, dan bukan jeroan. Menurut warga Jempong Baru, Sekarbela, Mataram, tersebut, kesegaran daging akan berdampak besar dalam cita rasa sate miliknya ini.

"Lebih pas disantap saat masih panas-panasnya," saran Happy. Satu porsi sate dibandrol dengan harga Rp 25 ribu. 

Terpopuler