Jumat 16 Jun 2017 13:42 WIB

Jadi Kado Pernikahan, Istri Ricky Harun Putuskan Berhijab

Ricky Harun bersama sang istri, Herfiza yang memutuskan berhijab
Foto: instagram/@herfiza
Ricky Harun bersama sang istri, Herfiza yang memutuskan berhijab

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pesinetron Herfiza yang juga istri dari Ricky Harun memutuskan untuk berhijab. Tidak hanya sebagai bentuk hijrahnya sebagai seorang muslimah, keputusannya berhijab juga ia jadikan sebagai kado spesial untuk sang suami dan keluarga kecilnya sebagai hadiah pernikahan mereka yang sudah memasuki empat tahun.

Hal tersebut terlihat unggahan Herfiza di akun instagram miliknya. Dalam foto yang diunggah kemarin, Kamis (15/6), terlihat Herfiza dan Ricky Harun duduk di taman. Herfiza terlihat cantik mengenakan hijab hitam, dipadu dengan baju lengan panjang bergaris hitam putih dan rok panjang hitam serta sepatu merah.

Sementara Ricky Harun terlihat santai mengenakan jins dan kaos hitam dipadu kaca mata hitam. "Kepada kamu, Yang empat tahun lalu menikahiku. Ini Adalah salah satu kado pernikahan dari aku untuk kamu," tulis Herfiza.

Sontak unggahan Herfiza yang sudah mendapat 30.779 like itu mendapat beragam komentar positif.

"Subhanallah...@herfiza semoga istiqomah aamiin," tulis dean.fatma.

"Alhamdulillah kak fiza, semoga istiqomah aamiin 😇 salut bgt, foto2 lama di ig juga udah banyak yg dihapus, i know it's not easy kak but you did it.. ☺ langgeng sama kak kirun yaah kak 😘

reina.alifiatsSemoaga istiqomah kakk!❤," tulis asharafina.

Berikut unggahan lengkap Herfiza di akun instagramnya.

"Kepada kamu,

Yang empat tahun lalu menikahiku.

Ini adalah salah satu kado pernikahan dari aku untuk kamu.

Kamu yang tidak pernah memaksa. Menunggu hingga aku merasa siap.

Ini juga salah satu bentuk rasa syukur dan terima kasih aku kepada Allah karena telah memberikan suami yang baik, sayang sama anak-istri, insha Allah soleh, udah gitu cakep lagi (hasegh!). Bentuk rasa syukur dan terima kasih kepada Allah karena telah memberikan anak-anak yang luar biasa, yang sehat, dan insha Allah soleh dan solehah.

Bentuk rasa syukur dan terima kasih kepada Allah karena telah memberikan keluarga kecil yang bahagia.

Selamat empat tahun hari pernikahan, sayangku.

Terima kasih untuk empat tahun yang penuh cinta dan kasih.

Dari aku,

Istrimu yang suka ngedumel kalo lagi sebel."

Love you @rickyharun ❤️

#moyapoya

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement